Selamat Datang diBlog ELang Asumsi Toejoeh

Jumat, 26 April 2013

cINTAku AdaLaH Kamu YaNg DahULu

seuntai kata ku ungkap, kini percuma,
segudang senyum ku tebar, kini tak ada guna..
Tangis ku, langkah ku, kini seiring sejalan..
Berjuta cinta hadir menemani ku,
tapi satu pun tak mampu buat ku menyayangi nya,.
Cintaku tetap kamu, rindu ku hanya kamu,
dan biarkan itu selama nya..
Meski kau telah tiada

KETIKA CINTA BERTASBIH

Aku bukan ahli surga, yang mampu mencipta bait-bait aksara yang bernuansa agama.
Bukan pula seorang pujangga yang bisa merajah kata seindah sang penyair telaga sastra.
Aku juga bukan ahli santri,yang pandai mengalunkan nada dawai-dawai aksara beraroma surgawi.
atau seorang pelukis yang mampu menyulam pelangi dengan kata indah yang ber’untai.
Disini, namun hati berharap akan munajad cinta bertasbih,yang tlah ku kupetik dari nada alunan rasa.
setitik rindu yang tlah tersemat dari palung qalbu,teriring lantunan sanjungan do’a d’oa.
Adalah yang slalu merindukanmu,meski tanpa terbait kata indah yang terukir di nawala cinta.
meski tanpa senandung yang mengalun syahdu, dari ubun-ubun menggema terdengar diseluruh dunìa.
Namun tlah ku lafaskan cintamu bersama hembusan nafasku agar engkau mampu
menyentuh letihku.
dan engkau bisa menatap dalam
menyentuh jasatku.

Selasa, 23 April 2013

Ini Arti Istilah-istilah di STNK dan Denda Jika Kalian Terlambat Bayar Pajak

Coba lihat Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) di dompet Anda. Selama ini ada istilah-istilah yang membuat pengendara pusing. Kalau BBN-KB mungkin sudah familiar, tapi SWDKLL misalnya, makhluk apakah itu?

Divisi Humas Mabes Polri di laman Facebook mereka menjelaskan istilah-istilah yang terdapat di STNK anda.

STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan) adalah bukti registrasi dan identifikasi kendaraan bermotor yang berfungsi sebagai kelengkapan kendaraan bermotor ketika bergerak dijalan, berisikan identitas pemilik, identitas kendaraan bermotor, nomor registrasi dan masa berlaku termasuk pengesahannya.

Berikut istilah yang tercantum di STNK:

BBN KB (Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor) : Besarnya 10 persen dari harga motor (off the road)/harga faktur untuk motor baru, dan motor bekas(second) sebesar 2/3 pajak (PKB) nya.
  • PKB (Pajak Kendaraan Bermotor) : Besarnya 1,5% dari nilai jual motor dan bersifat menurun tiap tahun, karena penyusutan nilai jual motor.
  • SWDKLLJ (Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan) : Sumbangan ini dikelola oleh Jasa Raharja.
  • Biaya ADM (Biaya administrasi) : Untuk motor baru tidak dikenakan dan apabila ganti pelat nomor (5 tahun sekali) atau balik nama dikenai biaya ADM.

Bagi Anda yang telat membayar pajak bermotor, pastinya dikenai denda. Apabila jatuh tempo masa berlaku STNK belum melakukan perpanjangan maka akan dikenai denda PKB dan denda SWDKLLJ.

Berapa dendanya?
Perhitungan Denda PKB : 25% per tahun
  • Terlambat 3 bulan = PKB x 25% x 3/12
  • Terlambat 6 bulan = PKB x 25% x 6/12
  • Denda SWDKLLJ : besarnya Rp 32.000 untuk roda 2 dan Rp 100.000 untuk roda 4.

Contoh: si Andi punya motor dan terlambat bayar 6 bulan jumlah PKB tertera di STNK Rp 232.000 dan SWDKLLJ Rp 35.000 maka Andi dikenakan denda keterlambatan sebesar:

(Rp232.000 x 25% x 6/12 ) + (Rp 32.000) = Rp 61.000.

Total yang harus dibayar sebesar: Rp 232.000 + Rp35.000 + Rp 61.000 = Rp 328.000

Inilah Penampakan Hantu Perempuan Yang Bikin Heboh Media Sosial

BULAN DAN BINTANG

"Bulan Dan Bintang"

Senin, 22 April 2013

Secarik bait puisi untuk kekasih

Jangan memuji kecantikan pelangi
Tapi pujilah Allah
Yang menciptakan Langit & Bumi

Jangan percaya
Denga kata-kata bijakku
Tapi percayalah Firman Allah yang Maha Benar

Jangan masukkan namaku di hatimu
Tapi masukkan nama Allah
Hingga hatimu tenang

Jangan sedih jika cintamu di dustakan
Tapi sedihlah jika engkau dustakan Allah
Jangan pula engkau minta cinta kepada penyair
Tapi mintalah kepada Allah
yg memiliki cinta yg kekal dan sejati

Ya Allah yang Maha Rahman & Rahim
Jangan jadikan hatiku batu yg mengeras
Hingga lupa akan rahmatMu

Dimanakah ku harus berlabuh…
Saat semua dermaga menutup pintu,
Dan berkata “ ini bukan untukmu…”
“Segara menjauh karna disini bukan tempatmu….!!!”
Ya Allah…
Katakan padaku, dermaga untukku berlabuh…???
Agar ku segera menghela nafas kehidupan yang baru.
Sampai kapan ku harus arungi waktu,..
Ku lelah Menunggu suatu yang tak pasti walau hanya Satu,..
Ya Allah …
Beri aku penerang jalan-Mu
Agar tak tersesat saat ku melaju,..
Kuatkan awak kapalku,
Saat badai menghalangi jalanku
Ya Allah …
Tetaplah disisiku,
Jangan Engkau menjauh dariku…
Karna ku mati tanpa hadir-Mu

Kamis, 18 April 2013

Love



Puisi Untuk Bunda


Ajarkan kepadaku Bunda ..
Tentang tangan tangan yang dulu kau rengkuh untukku
Tentang bait bait lagu yang kau nyanyikan untukku
Tentang puisi puisi penuh doa yang kau haturkan untukku
Perlihatkan kepadaku Bunda ..
Apa yang kau lihat ketika dunia berpelangi dan membentangkan lembayung di ufuk ufuk yang berseberangan
Apa yang kau rasa ketika harapan harapan yang tertanam kini mulai terabdikan untukmu
Apa yang kau katakan kelak, ketika aku hadir disini begitu jauh darimu, namun terasa dekat di hatiku
Tuturkan kepadaku Bunda ..
Langkah langkah yang kau tatihkan untukku hingga ku mampu berdiri kini
Indahnya gemulai tangan tanganku meraih hingga ku mampu mematung diri memohonkan doa untukmu
Sesayup bahasa yang kau tuliskan perlahan, hingga ku mampu membaca dan menyandingkan puisi untukmu
Semoga kau pahami aku Bunda ..
Aku selalu untukmu ..

Syair malam

Malam malam indah membangunkan tidurmu ..
Menyanjungkan kekagumanmu oleh pujian pujian untuk Nya ..
Membuka mata mata yang terpesona oleh ketakjuban tanpa bahasa ..
Menyandarkan kedamaian yang memikat .. tanpa keraguan ..

Bak gemerlapnya kunang kunang yang berterbangan ..
Menyebar diantara penjuru pandangan mata ..
Temuram dalam gelap tanpa suara ..
Tanpa gemuruh angin yang berbisik ..

Langit seakan menemani, ..
Memayungi sepi yang memanjang oleh waktu ..
Menyejukkan lelah yang panjang oleh siang ..
Oleh peluh yang perlahan pergi sendiri ..

Indahnya malam bila kau jenguk ..
Sesaat menyendiri .. di bibir jendela yang membingkai mu ..
Hanya ada jangkrik jangkrik bercengkrama tentang dunianya .. tentang cinta ..
Tanpa debat kuasa, separuh keinginan menguasai dunia ..

Adalah malam yang membuat alam tertegun ..
Melamunkan sesaat kebisingan hari yang telah dilalui ..
Dan kini saatnya bercermin, menilai diri ..
Sembari melepaskan sisa sisa kesombongan pagi, ..
Yang kelak akan berujung malam kembali ..

Dan berharap esok pagi terbuka senyuman...
dari impian yang tertatih..